qq1x2 login

2024-10-07 23:55:52  Source:qq1x2 login   

qq1x2 login,statistik andrés iniesta,qq1x2 login

Jakarta, CNBC Indonesia- Emiten tambang batu bara PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk. (CUAN) telah meraih fasilitas kredit sebesar maksimal Rp775 miliar dari bank pelat merah PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. (BBNI).

Emiten milik konglomerat Prajogo Pangestu bersama entitas anaknya dan BNI telah meneken akta perjanjian fasilitas kredit no. 319 pada 30 Agustus 2024 lalu.

Mengutip keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), perjanjian fasilitas ini akan jatuh tempo pada tanggal 30 Agustus 2030, atau enam tahun lagi. CUAN menyatakan seluruh pinjaman yang diperoleh itu akan dipergunakan untuk membiayai kegiatan perusahaan secara umum.

"Pinjaman dari BNI tersebut menyebabkan bertambahnya kewajiban keuangan Perseroan, dan sekaligus juga akan membantu Perseroan dalam membiayai kegiatan usahanya," kata Sekretaris Perusahaan CUAN Robertus Maylando Siahaya dalam keterbukaan informasi yang dikutip Selasa (3/9/2024).

Baca:
IHSG Ambruk 1% & Gagal Bertahan di 7.700-an, Ini Biang Keroknya

Sebelumnya, pada bulan Februari lalu, CUAN meraih pinjaman BNI sebesar total Rp 1,35 triliun. Dari fasilitas kredit tersebut, CUAN melalui anak usahanya menggunakan Rp940 miliar untuk mengakuisisi 34% saham PT Petrosea Tbk. (PTRO).

Pada Desember lalu, CUAN bersama dengan entitas anaknya PT Mareta Persada juga telah mendapat fasilitas kredit sindikasi dari BNI, bank pelat merah lainnya PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. (BMRI), dan PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) senilai Rp 3,5 triliun.

Fasilitas kredit dari ketiga bank tersebut telah ditandatangani pada 14 Desember 2023 yang akan digunakan untuk mendanai kegiatan bisnis perseroan.

Mengutip RTI Business, saham CUAN ambles 4,83% ke posisi 8.875 pada perdagangan sesi II Selasa (3/9/2024).


(mkh/mkh) Saksikan video di bawah ini:

Video: wondr by BNI, Super App Yang Permudah Nasabah Kelola Keuangan

iframe]:absolute [&>iframe]:left-0 [&>iframe]:right-0 [&>iframe]:h-full">Next Article BNI Guyur Emiten Orang Terkaya RI (CUAN) Rp377 M, Duitnya Buat Ini

Read more